Langsung ke konten utama

Dear Nathan Thank You Salma: Perjalanan Salma, Part 2

 


 

Salma, seorang aktivis mahasiswa, yang memilih untuk menyuarakan keadilan melalui dunia digital.

Mahasiswi yang sempat ditolak beberapa kali di kampus yang sangat ia impikan, akhirnya sekarang bisa belajar di sana.

Seorang pencinta sastra, dibuktikan dengan banyaknya puisi dan sajak serta tulisan yang ia ciptakan dengan inspirasi yang luar biasa.

Sosok wanita yang kuat, memiliki jiwa perasa yang dalam, serta memiliki imajinasi yang luas, membuat karya yang ia ciptakan sangat menginspirasi bagi siapa yang membacanya.

Termasuk Afkar! Seorang kakak seniornya di klub puisi, “Bumi Syair”.

Salma sangat menyukai sebuah soundtrack yang mengisahkan tentang Teman Perjalanan.

Salma tidak mengetahuai, kalau dalang di balik soundtrack itu adalah Afkar, misterius, seniornya di kampus, dan pencetus Teman Perjalanan.

Sempat beberapa kali bertemu, baik di klub puisi maupun aktivtas lainnya, membuat Afkar jatuh hati kepada Salma yang memiliki kepribadian yang luar biasa, yang tidak dimiliki kebanyakan wanita pada umumnya.

Dewasa, mandiri, pencinta sastra, sangat nyambunglah dengannya yang sangat puitis, indie, dibuktikan dengan banyaknya lagu yang ia ciptakan, fikir Afkar.

Dear Nathan Thank You Salma

Afkar pernah mempersilahkan Salma untuk menuliskan satu kata di dinding rahasia miliknya.

Bahagia! Itulah satu kata yang dituliskan Salma di dinding yang mendatangkan inspirasi bagi Afkar.

“Kenapa bahagia?” tanya Afkar.

“Memiliki teman perjalanan yang sesuai,” Ujar Salma dengan santai.

Sosok Salma juga menjadi penyelamat hidup seorang manusia yang hampir saja bunuh diri, akibat pelecehan seksual.

Ia dan Afkar, membantu manusia itu keluar dari zona keterpurukan yang akan menghancurkan dirinya saja.

Dibalik itu, ada seorang teman yang tak sengaja memperkenalkan mereka dengan manusia yang ditolongnya.

Siapakah dia?

Dear Nathan Thank You Salma,

Afkar sempat mengutarakan isi hatinya kepada Salma, namun ia menolaknya, dengan dalih kalau dia sudah punya pengisi hati, Teman Perjalanan yang pernah ia utarakan.

Nathan, ialah Teman Perjalanan Salma, namun ada sedikit yang tak beres dengan hubungan mereka.

Sehingga membuat mereka kerap kali salah paham dengan kondisi yang ada, sempat memutuskan untuk istirahat sejenak dalam menjalankan hubungan itu, dan warna warni perjalanan cinta mereka.

Lalu bagaimana kelanjutan perjalanan kisah mereka?

Selanjutnya di Part 3, dengan judul, Dear Nathan Thank You Salma: Perjalanan Keduanya Last Part.

 

 

 

Komentar