Langsung ke konten utama

Catatan Kecil : Perjalanan Tentang Kedewasaan

 


 

Pengibaratan akan melampiaskan segala hal yang berkaitan dengan apa yang telah kita jalankan.

Perjalanan ini ibarat naik gunung di pendakian, harus berjuang terlebih dahulu sebelum menikmati hasil yang diperjuangkan.

Selama di dalam perjalanan, banyak pelajaran yang bisa kita ambil hikmah yang ditinggalkan.

Dari banyaknya pengalaman itulah yang akan membawa kita kegerbang kedewasaan.

Ingat! Dewasa itu bukan soal umur, tapi soal kesiapan mental kita dalam menjalankan dan menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada.

Cara berfikit yang kita berikan, alat yang kita gunakan, dan lain sebagainya adalah pertanda kesiapan kita dalam menuju kedewasaan.

Semakin banyak kita ditimpa berbagai permasalahan, maka semakin besar peluang kita untuk menjadi dewasa yang diinginkan.

Untuk menjadi apa yang kita inginkan, yang berperan besar dalam pengabulan keinginan itu adalah diri kita sendiri, lewat doa yang tak hentinya dilantunkan kepada pemilik diri, dan usaha yang tak ada habisnya untuk membuktikan diri.

Dibalik kesuksesan yang didapatkan, pasti ada sesuatu hal yang harus kita bayar mahal.

Entah itu waktu, uang, perjuangan, pengorbanan, dan lain sebagainya yang menggambarkan hal itu.

Mengeluh itu wajar, capek itu wajar! Yang tak wajar adalah menyalahkan diri sendiri. Setelah Lelah melakukan segala hal, lalu tak mendapatkan apa yang dinginkan.

Tak wajar jika menyalahkan diri sendiri, yang harus kamu perbaiki adalah cara kerja kita selama ini, evaluasi dan perbaiki!

 

Komentar