Berkeliling
di negeri orang, sangatlah menyenangkan. Bisa tahu kebudayaan, aktivitas
seharian, dan apa yang tidak ada di kampung halaman terpampang nyata di negeri
orang. Patut untuk disyukuri dan dinikmati, karena itu adalah salah satu
pemberian Tuhan yang tak pernah kita sangka sebelum ini.
Berkeliling
di negeri orang adalah salah satu cara mengekspresikan diri. Yang sebelumnya
tak mengerti akhirnya mengerti, yang sebelumnya belum tahu akhirnya jadi tahu.
Patut untuk dipelajari, karena kejadian ini adalah sebuah bentuk perjalanan
diri.
Berkeliling
di negeri orang adalah salah satu pembentukan jati diri, karena di negeri orang
kita kembali asing seperti semula. Perlu penyesuaian diri, mencari tahu apa
yang belum di ketahui, di sini kita akan di ajarkan kembali untuk saling
memahami, dan mempelajari apa yang perlu dipelajari.
Di
sini kita akan mengerti, bahwa apa yang telah kita raih sebelum ini, akan
menjadi pernah mengalami, bukan untuk diakui. Sebab di sini, kita akan kembali
pada suatu titik yang pernah di perjuangkan sebelum ini.
Maka
dari pada itu, kita akan tetap terus belajar, belajar, dan terus belajar.
Karena Rasulullah pernah mengatakan, “Tuntutlah ilmu dari buaian sampai liang
lahat.”
karena
kita hidup, hanya untuk terus belajar, apapun itu harus terus dipelajari.
Bener banget👏
BalasHapus